"Kang, kalau kita menikah dengan suami orang
termasuk jodoh atau bukan?"
Baik terima kasih atas pertanyaannya, jawabannya, selagi itu dengan cara yang halal ya jodoh. Hanya yang perlu diperhatikan yaitu agar berbekal ilmu. Jadi ilmu dari Allah yang diajarkan ke Nabi Muhammad itu perlu dimiliki oleh siapapun. Suami yang mau nikah lagi itu harus ada ilmunya karena kalau tidak masuk wilayah dosa sebab di situ ada tanggung jawab bukan sekedar main2 senang2 apalagi naudzubillah bangga2an istrinya banyak. Kalau menjadi istri kedua pun harus ada ilmunya, niatnya harus bener dan sebisa mungkin jangan merusak hubungan suami dengan yang sebelumnya, bahkan mungkin selalu mengingatkan suami agar tetap baik-baik dengan yang pertama dan seterusnya. Adapun di saat menjadi istri yang pertama juga harus berbekal Ilmu juga sebab kalau tidak akan jadi berantakan karena permusuhan pertikaian dan segala macam sehingga menikah yang semula menjadi kebaikan menjadi tidak baik.
Makanya saya menghimbau kepada para wanita kalau pengen menikah, ya sebisa mungkin carilah laki-laki yang tidak punya istri biar dia adalah untukmu saja. Cuman Jika ternyata Anda harus menikah dengan yang punya suami ini ya tetap jodoh akan tetapi anda harus berbekal akhlak yang tinggi Akhlak Yang Mulia dan poligami jangan bikin main-main.
Untuk kaum pria juga bukan sekedar urusan seks urusan suami istri akan tetapi ada tanggung jawab di balik itu semuanya, jangan coreng Islam. Poligami itu dihadirkan dalam Islam untuk solusi kemuliaan, solusi untuk menggapai kemuliaan dan kebaikan jangan menjadi ternodai dengan perilaku sebagian orang yang berpoligami karena tidak memenuhi rambu-rambunya atau bahkan poligami yang dipaksakan hanya karena bangga2an. Nikah bukan untuk bangga2an tapi punya anak sholeh itu yang dibanggakan atau membanggakan istri solehah.
Jadi mohon kepada kaum pria dan wanita jangan menjadikan poligami ini bahan guyonan. Suami kalau ngumpul bersama temen2 prianya itu omongannya dikit2 poligami. Kalau emang ternyata harus poligami maka jalankan dengan benar karena Allah dan dengan tanggung jawab selesai.
Ibu-ibu juga jangan dikit2 ingkar poligami. Awas nanti malah dihukum suamimu poligami, karena ini syariat dari Imam Muhammad cuman jika ibu tidak ingin suami poligami maka ikat suamimu agar tidak bisa berpoligami dengan cintamu, pengabdianmu dan seterusnya. Tapi jangan menantang poligami karena poligami itu ada dan poligami ada aturan mainnya yang ssehingga dari kedua pihak hendaknya menyadari itu syariat nabi, yang laki-laki jangan main-main yang perempuan jangan juga gampang ingkar poligami.
Kita suka lihat wanita ngomong ketika ada wanita yang mau dipoligami dianggap picik, mau rebut suami orang.
Trus jika ada seorang suami berpoligami maka dianggap istri pertama tidak bisa menyelesaikan problem atau tidak benar melayani atau gagal bla2 trus istri kedua dianggap pelakor. Memang repot model-model pandangan poligami kayak gini, jadi nih ya poligami ini syariat, jangan dibuat main-main yang jadi bahan guyonan.
Saya nggak tertarik dengan beberapa pria saat ngumpul trus tanya istri berapa ente. Saya mikir satu istri saja ngajak ngaji enggak bisa-bisa apalagi istri dua istri tiga. Mari kita jaga syariat nabi sebagai syariat jangan jadi bahan guyonan. InsyaAllah yang sudah yang bersuami maka istrinya hanya satu saja namun bahagia. InsyaAllah yang sudah terlanjur berpoligami maka diberi kebahagiaan juga. InsyaAllah bahagia semuanya. Aamiin.
#kesibukan_melambat_saatnya_bikin_blog
Kang Jay
Oleh | Jayadiningrat |
Ditulis | Dec 27 '22 |
Dinding Komentar