Sembilan Kunci Kebahagiaan ditulis oleh Jayadiningrat

Sembilan kunci kebahagiaan dalam hidup selain rutin menjalankan ibadah :


1. Tidak membenci siapapun.

Bahkan kita harus menyayangi orang yang membenci kita. Tentunya sukar dilakukan, maka perlu proses penempaan terus-menerus.


2. Tidak mengeluh.

Mengeluh membuat akal dan nurani kita dipenuhi kegelapan dan alam akan memantulkan energi negatif disekeliling kita. Ini akan membuat ide dan inspirasi tidak timbul.


3. Berprasangka baik.

Apapun siapapun terutama terhadap Tuhan. Yakin sehingga alam akan memantulkan energi positif disekeliling kita.


4. Merendah diri

Jangan jadikan kesholehanmu, pendidikan, kekayaan, kerupawanan, keluargamu membuat diri tinggi hati. Sehingga berhak menyalahkan atau menghina orang lain. Ini membuat hati kita tegang dan keras tuk menerima kekurangan diri sehingga tidak bahagia. Merendah diri malah membuat kita bersyukur, dan diri bahagia.


5. Mudah memaafkan.

Ketika kebencian memenuhi diri kita membuat kita dipenuhi energi negatif. Maka kunci untuk membuka diri agar energi negatif keluar adalah memaafkan, perlahan akan bahagia.


6. Hindari permusuhan

Memang dijamannya adu domba dan menang sendiri kini memang tidak mudah, namun hindari permusuhan.


7. Bersedekahlah

Bersedekah dengan apa yg kita mampu apapun itu. Jangan lupa apa yg kita punya atau dapat adalah titipan Tuhan. Semakin bermanfaatnya hidup kita akan makin bahagia kita.


8. Tersenyumlah

Senyuman akan menimbulkan energi positif, hormon2 tubuh yang membuat bahagia akan keluar, menentramkan baik diri dan sekeliling kita.


9. Jangan dengki dan iri hati

Jika nomer sembilan tidak dilakukan, maka delapan nomer diatas akan percumah. Bahagia akan jauh.


Semoga kita diberi kebahagiaan didunia dan akherat. Salam damai.


Kang Jay



Post Sebelumnya     
     Next post
     Blog Home

Dinding Komentar

Belum ada komentar
You need to sign in to comment
advertisement
Password protected photo
Password protected photo
Password protected photo